Selasa, 22 Maret 2016

Fungsi Komponen mesin cuci

fungsi komponen mesin cuci




Pada dasarnya proses semua merk mesin cuci sama, hanya yang membedakan merk dan type mesin cuci dan model mesin cuci, semua komponen mesin cuci saling bekerja sama untuk memulai proses pencucian, oleh sebab itu jika salah satu komponen pendukung rusak, maka mesin cuci tidak bisa bekerja secara baik.banyak sekali keluhan yang terjadi, pada mesin cuci itu semua disebabkan oleh salah satu komponen yang kurang optimal, oleh karna itu perlu tahu dan kenali pungsi komponen mesin cuci terdahulu supaya anda akan lebih mudah menganalisa kerusakan pada mesin cuci . berikut ini contoh komponen pendukung mesin cuci dan fungsinya. untuk mesin cuci front loading atau pintu depan, sebelumnya saya mohon maaf kalau dalam tulisan ini ada yang kurang atau tidak jelas, itu semua karena saya hanya seorang tukang service, dan gaya bahasa yang saya pakai juga gaya bahasa tukang service, jadi saya mohon masukan kalau ada tulisan atau kata-kata yang kurang pas.


1. selonoid Valev./ Inlet

saya menyebutnya itu, karena itu nama itulah yang sering dipakai oleh tukang service,Fungsinya sebagai kran otomatis air masuk. jadi jika air tidak bisa masuk kemesin cuci , debit air kecil atau tidak masuk sama sekali bisa dipastikan selonoidnya kotor oleh lumut atau pasir .ciri selonoid yang masih berfungsi adalah masih bergetar. Jadi jika tidak ada getaran pada  selonoid berarti coilnya  rusak. dan harus diganti. dan apabila selonoid  pada awalnya bergetar terus air masuk secara normal dan pada saat mesin cuci sudah cuckup kapasitas air yg dibutuhkan dan selonoid sudah tidak bergetar lagi tetapi  air mengalir terus itu berarti ada kotoran yang menyumbat seal didalam selonoid valev.dan itu hanya perlu di bongkar dan dibersihkan saja.

2. water level / Analogik
Fungsinya adalah untuk mengukur jumlah air yang dibutuhkan mesin cuci, jika air sudah cukup maka water level akan mengirim arus ke selonoid valev untuk menghentikan air masuk. jadi jika water level tidak berfungsi maka selonoid valev akan bekerja terus sehingga air mengalir terus. dan mesin tidak berputar memulai proses mencuci.walaupun air sudah terpenuhi.


3. modul 
pungsinya adalah mengatur proses kerja mesin cuci, mulai dari program pilihan proses cuci yang kita pilih.

jika modul ini bekerja dengan baik maka semua menu pilihan yang kita pilih akan ber fungsi, ciri ciri modul rusak adalah, begitu kita pencet start tapi tidak mau bekerja dan lampu led kedip-kedip, kemudian begitu kita start berpungsi tetapi setelah isi air langsung buang berarti modul itu error atau rusak, untuk mengetahui modul itu masih berpungsi , coba anda pilih program spin dan start, jika mesin anda bisa proses spin dengan baik berarti modul anda masih normal, penyebab modul rusak bisa terjadi akibat dari tegangan listrik yang tidak stabil dibawah 220.VA. dan bisa juga dari salah satu komponen mesin cuci anda ada yang rusak, sehingga modul error, biasanya dari drainpump,selonoid, dan dinamo karbon brushnya sudah habis.untuk seri mesin cuci digital yg mempunyai layar mesin cuci type ini kalau terjadi kerusakan akan menampilkan kode error pada layar display.


4.Doorlock
fungsinya adalah untuk mengunci pintu mesin cuci pada saat akan memulai proses pencucian, untuk doorlock seri mesin cuci digital dia akan mengeluarkan bunyi "tak tak" berarti pintu sudah terkunci dan tidak bisa dibuka, namun jika ingin membatalkan cukup tekan tombol fause/strat. jika doorlock ini mengeluarkan bunyi " tak tak "  berulang-ulang ,berarti pintu belum tertutup sempurna. jika anda sudah menutup ulang pintu dengan sempurna namun masih bunyi, berarti doorlock anda rusak. biasanya imbas dari doorlock yang kurang baik akan merusak modul. Tetapi ada juga seri mesin cuci digital yg harus menunggu 3 menit untuk bias membuka pintunya, dengan cirri doorlock tersebut tidak mengeluarkan suara “tak-tak” hati-hati dengan mesin seri ini karna banyak kasus handel pintu rusak karena pintu masih terkunci, tapi dipaksa dibuka.




5. Drain pump.
fungsinya adalah sebagai pompa untuk membuang air dalam tabung mesin cuci, dia bekerja pada saat program pilihan drain dan pada saat program akan rinse maka motor ini akan berputar untuk membuang air, juga pada saat proses spin , sebelum dynamo mesin berputar drainpump ini akan bekeraja membuang air. jadi jika pada saat proses spin atau drain  air tetap mengenang di tabung  berarti drai pump rusak. penyebabnya bisa karena tersumbat oleh coin atau peniti.sehingga modul akan error.

5.Dinamo / motor 
fungsinya adalah sebagi pengerak tabung ,sehingga proses mencuci bisa berjalan. untuk dinamo jenis mesin cuci front loading digital dan analog ( timer ) tidak memakai kapasitor,kecuali untuk merk elba ,Ariston, tetapi memakai carbon brush, jadi jika mesin cuci tidak berputar berarti motor bermasalah biasanya carbon brush sudah habis.atau bias juga terbakar karena terendam air, untuk dynamo yg memakai carbonbrush biasanya awet dan jarang sekali rusak atau terbakar.




6 DOOR GASKET




Fungsinya adalah sebagai peredam getaran dan penahan air supaya air tidak bocor pada saat proses pencucian, doorgasket ini ada hanya ada pada mesin cuci jenis frontloading atau bukaan depan,






7. SHOKBEKER


Fungsinya adalah sebagai  penahan beban dan penyimabang untuk drum mesin cuci sehingga mesin cuci bunyinya tidak kasar, kalau sokbeker ini sudah rusak biasanya akan menghasilkan suara kasar seperti duk…duk…duk, terutama pada saat proses spin.


8. TABUNG DRUM

Tabung drum adalah fungsi utama dari mesin cuci fungsinya adalah sebagai tempat untuk menampung pakaian dan air dalam proses mencuci ,tabung mempunyai sirip biasanya 3 buah fungsinya adalah untuk mengaduk dan membanting pakaian untuk melepas kotoran dari pakaian, drum dalam untuk mesin cuci frontloading biasanya belubang dan dibuat dengan bahan stainless tujuanya supaya tidak mudah karatan dan lubang-lubag di drum adalah sebagai fori-fori  untuk menyerap kotoran supaya turun kebawah sehingga proses mencuci  seperti ini sama seperti proses mencuci diatas air, sehingga tidak butukh air terlalu banyak .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar